Rabu, 01 Desember 2010

Smartphone Terbaik dari Berbagai Platform

0 komentar
 iPhone4

TEMPO Interaktif, Jakarta - Sistem operasi atau platform merupakan bagian penting dari sebuah smartphone. Platform yang menjadi basis operasi ponsel itu menentukan kinerja dan salah satu yang dipertimbangkan konsumen sebelum memutuskan untuk membeli atau tidak membeli ponsel tertentu.

Untuk smartphone terbaik dengan platform Apple iOS tentu saja iPhone 4 dengan kapasitas 32 Gigabita. Mengutip situs Gizmodo, ponsel dengan layar seluas 3,5 inci ini memiliki performa yang terbaik dari iPhone generasi sebelumnya. Kinerjanya lebih cepat sehingga nyaman digunakan untuk bermain game. Kamera lima megapiksel juga dianggap cocok untuk sebuah smartphone dan bisa video HD.

Agak sulit untuk memilih telepon pintar mana yang memiliki kinerja terbaik dengan platform Android. Mau yang layarnya lebih luas? keyboard virtual atau fisik? atau pengalaman nyaman ketika berselancar di ponsel? Situs teknologi Gizmodo menyatakan Samsung Epic 4G dan HTC Incredible merupakan dua ponsel Android terbaik.

Samsung Epic 4G dianggap mumpuni karena memiliki papan ketik yang besar, tampilan jepretan foto lebih jernih karena menggunakan layar Super AMOLED. Adapun untuk HTC Incredible lebih nyaman di saku atau pocketable ketimbang beberapa ponsel Android lainnya yang bertubuh besar. Harganya juga lebih murah dibanding ponsel Android untuk kategori top-end saat ini.

Selain didapuk menjadi smartphone untuk platform Android, Samsung juga memiliki ponsel terbaik untuk sistem operasi Windows Telepon 7, yakni Samsung Focus. Layar Super AMOLED-nya benar-benar bersinar dengan teknologi teknikolor untuk fitur antarmuka.

Adapun untuk platform BlackBerry, Gizmodo menobatkan BlackBerry Bold 9780 sebagai smartphone terbaik. Ponsel jenis ini dinilai paling mumpuni di kelasnya, kamera lebih baik, dan yang lebih penting bisa menjalankan sistem operasi terbaru buatan Research in Motion (RIM), BlackBerry OS6.

tempointeraktif.com

0 komentar:

Posting Komentar